Selasa, 30 September 2008

Doa Akhir Ramadhan

Saudaraku,
Selamat berpisah Ramadhan semoga dapat berjumpa lagi. Ya Allah itulah doa hambaMu dimalam ini. Dengarkanlah ya Rabbi. Semoga semua amal sdrku ini diterima dan dilipat gandakan. Doa2nya dikabulkan, dosa2nya diampuni. Aib2nya dihapuskan. Urusan2nya dimudahkan. Ilmunya ditambahkan. amien
Wassalam.

Senin, 29 September 2008

Malam 29 Ramadhan

Saduaraku,
Mari berdoa, Ya Allah dimalam ganjil terakhir Ramadhan ini berikanlah kami keberkahan dan rahmatMu sehingga kami dapat merasakan puncaknya nikmat beribadah dan syahdunya berdoa kepadaMu.
Wassalam.

Minggu, 28 September 2008

Babak Final Ramadhan

Saudaraku,
Babak final Ramadhan adalah di akhir2 seperti ini, maka jangan berlama2 sampai habis waktu bikin kue dan beli2 baju, tapi habiskan waktu untuk perbanyak ibadah, tobat dan doa.
Wassalam.

Sabtu, 27 September 2008

Malam 27 Ramadhan

Saudaraku,
Malam ini adalah 27 Ramadhan, berjaga2lah (kecuali sedikit tidur) dengan tahajud, berdoa dan bertobat dengan sungguh2, maka sangat mungkin akan mendapatkan LailatulQadar.
Wassalam.

Jumat, 26 September 2008

Bial Cinta Ramadhan

Saudaraku,
Jika cinta akan Ramadhan yang sebentar lagi akan pergi, tentunya kita kan memaksimalkan kebersamaan kita dengannya dan tidak ingin menyia2kan kesempatan bersamanya.
Wassalam.

Rabu, 24 September 2008

Jagalah Sisanya !

Saudaraku
Sudah berkurang sehari lagi kesempatan tobat yang diterima, ibadah dan beramal sholih yang dilipat gandakan, doa yang dikabulkan, lapar dan dahaga yang menyehatkan. Jagalah sisanya!
Wassalam.

Selasa, 23 September 2008

Fokus Ibadah

Saudaraku,
Terus tambah volume doa dan ibadah siang maupun malam di akhir Ramadhanini karena beberapa saat lagi ia akan pergi. Jangan biarkan kita sibuk di pasar2 atau mall2 serta urusan2 yang bisa ditunda. Rapatkan diri ke masjid2 atau musholla, semoga mendapat lailatul qadar.
Wassalam.

Senin, 22 September 2008

Menggapai Lailatul Qadar

Saudaraku,
Lailatul Qadar akan diperoleh orang yang bangun dalam ibadah di malam hari Ramadahn khususnya 10 hari terakhir. Bagi yang bermusuhan, damailah, yang punya salah dengan tetangga dan lainnya minta maaflah, yang punya orang tua mintalah doa mereka, yang memutus silaturrahim sambungkanlah, dll, karena semua dosa2 ini penghalang mendapatkannya.
Wassalam.

Minggu, 21 September 2008

Masa Kritis 10 Hari Terakhir

Saudaraku,
10 hari terakhir adalah masa kritis, walau selama 20 hari sebelumnya sukses besar ibadahnya, bisa jadi di 10 akhir ini hancur2an, maka gagalah Ramadahan kita. Siapkan sekuat tenaga agar tidak gagal dalam Ramadhan tahun ini, i'tikaf, bangun malam, baca Al Quran, banyak doa dan istigfar.
Wassalam.

Sabtu, 20 September 2008

Waktu Makbul di Bulan Ramadhan

Saudaraku,
Waktu2 yang makbul dan manjur di bulan Ramadhan adalah saat kita sedang berpuasa, saat sedang berbuka dan saat sahur. Jangan lewatkan saat tersebut kecuali kita berdoa didalamnya.
Wassalam.

Kamis, 18 September 2008

Pikiran Baik

Saudaraku,
Kebanyakan kita tidak dapat menikmati kehidupan sendiri karena terbelenggu dengan pikiran2 buruk yag ada pada diri sendiri. Berpikir baiklah untuk dapat menikmati hidup ini.
Wassalam.

Selasa, 16 September 2008

Terus Berdoa

Saudaraku,
Selain berdoa untuk diri sendiri, doakanlah juga orang lain dan seluruh kaum muslimin, agar selalu memperkuat doa2 untuk pribadi dan keluarga.
Wassalam.

Senin, 15 September 2008

Siap2 Pulang

Saudaraku,
Sekarang kami sedang menuju bandara utuk kembali, doakan kami semoga selamat, ilmu yang kami sampaikan bermanfaat, pengalaman ini menjadikan dakwah kami semangat, sampai ketemu di Indonesia.
Wassalam.

Kamis, 11 September 2008

Orang Yang Bertakwa Adalah...

Saudararku,
Orang yang bertakwa adalah orang yang terus berkomunikasi dengan Allah dengan ibadah dan doa tanpa bosan atau ragu sedikitpun. Perbanyaklah doa2 di buan Ramadahan ini.
Wassalam.

Selasa, 09 September 2008

Rindu Pulang

Saudaraku,
Sadar ketika di satu tempat hanya sementara maka rindu untuk pulang dapat tumbuh di hati. Sadar bahwa hiruk pikuk dunia dan isinya adalah sementara, maka rindu akhirat akan tumbuh.
Wassalam

Minggu, 07 September 2008

Fasilitas Masjid Eropa

Saudaraku,
Kami sedang siap2 makan sahur, di Indonesia kira2 jam 11.10, malam ini dalam pelatihan sholat di masjid Baiturrahman Ridderkerk, Rotterdam. Alhamdulillah masjid2 di Eropa sangat lengkap fasilitiasnya. Perpustakaan, dapur, ruang makan, ruang tidur perempuan, sehingga kami menginap disini serasa dirumah.
Wassalam.

Sabtu, 06 September 2008

Haus Akan Islam di Eropa

Saudaraku,
Begitu hausnya sdr2 kita di Eropa akan Islam tapi kadang filternya kurang. Kita berdoa semoga kesempatan bertemu dan menyampaikan prinsip2 Agama Islam ini dapat membekas di hati mereka.
Wassalam.

Jumat, 05 September 2008

Hari ke-4 di Masjid al Falah Berlin

Saudaraku,
Ini hari ke 4 saya tinggal di masjid Al Falah Berlin, Insya Allah Jumat saya kembali ke Rotterdam, setiap hari di masjid terasa seperti di tanah air. Alhamdulillah semangat belajar disini luar biasa, padahal rata2 jamaah para doktor bahkan ada profesor, termasuk dubes Malaysia ikut ngaji. Ini adalah teladan yang mulia.
Juga hari ini hari terakhir saya di masjid Al Falah, Berlin. Rangkaian acaranya akan ditutup dengan buka puasa bersama, ceramah dan imam tarawih, dikantor KBRI Jerman. Acaranya sampai jam 23.00, kemudian jam 00.32 saya kembali ke Rotterdam untuk pelatihan Sholat gelombang ke 2.
Wassalam.

Kamis, 04 September 2008

Saudaraku,
Hanya agama Islam dan rangkaian aktivitasnya di Indonesia itu bisa kita nikmati dan lebih unggul dari negara2 Eropa. Untuk fasilitas yg dibutuhkan seluruh rakyat sebagai bentuk pelayanan rasanya butuh waktu puluhan tahun. Dalamilah Islam sebagai ungkapan rasa syukur kita padaNya.
Wassalam

Selasa, 02 September 2008

Makan Kolak di Berlin

Saudaraku,
Alhamdulillah, dari malam kemarin saya ada di masjid Al Falah, Berlin, pagi mengajar ibu2 buka puasanya makan kolak, imam tarawih sekitar 60 lebih jamaah. Mulai Isya jam 21.30 s/d akhir ceramah 23.30. Semangat mereka membuat kita semangat. Sekarang sedang sahur, doakanlah terus agar Islam makin kuat di Eropa, Allahu Akbar.
Wassalam.

Senin, 01 September 2008

Ke Berlin Naik Kereta

Saudaraku,
Alhamdulillah pelatihan sholat gelombang 1 telah selesai dengan sukses. Mohon doa sekarang saya sedang ke Berlin Jerman sampai Jumat. Sendirian naik kereta untuk memperkenalkan Manjemen Sholat dalam ceramah dan imam Ramadhan. Selamat berpuasa semoga meraih takwa.
Wassalam.